Untung Gundul

Buku ini berisikan seratus kolom bahasa yang pernah dimuat di Harian Kompas. Kolom-kolom bahasa ini ditulis selama lebih dari 20 tahun, dan membahas sejumlah fenomena kebahasaan dari berbagai sudut. Disusun secara kronologis, tulisan-tulisan ini antara lain mengupas masalah kedwibahasaan, singkatan, hasrat orang Indonesia “nginggris”, es teh, jeruk Bali, unta Arab, dan mengapa slogan “Ingat Pesan Ibu” untuk mencegah wabah begitu tumpul.